Pemkot Semarang Lakukan Perbaikan Kerusakan Jalan di Perlintasan Rel

Pemkot Semarang Lakukan Perbaikan Kerusakan Jalan di Perlintasan Rel

Suaracaraka.com, Semarang Jawa Tengah – Pemkot Semarang melakukan perbaikan kerusakan jalan khususnya dengan melakukan pengaspalan jalan di sekitar rel. Hal itu dimaksudkan untuk memberikan kenyamanan kepada para pengguna jalan, agar tak menimbulkan kemacetan kendaraan akibat kerusakan jalan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang, Sih Rianung mengatakan, pihaknya memang bergerak cepat untuk menangani kerusakan jalan di perlintasan rel Jalan Madukoro, Kecamatan Semarang Barat pasca kejadian kecelakaan kereta api. Tak hanya di Jalan Madukoro, tapi juga di perlintasan rel Jalan Puri Anjasmoro,” terang Sih Rianung.

“Kami gunakan anggaran perbaikan jalan untuk menangani kerusakan jalan di perlintasan rel Madukoro dan Jalan Puri Anjasmoro. Kami juga sudah koordinasi dengan PT KAI untuk perbaikan ini,” tegasnya.

Sebenarnya, pekerjaan perawatan jalan ini rutin dilakukan oleh pihaknya. Tak hanya di perlintasan rel kereta api Jalan Madukoro dan Jalan Puri Anjasmoro saja, pihak DPU Kota Semarang juga sedang menyisir kerusakan di jalan-jalan lain. (Tim liputan Suaracaraka.com)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *