Suaracaraka.com, Semarang Jawa Tengah – Istri Pengacara Kondang asal Semarang Jawa Tengah H. Herry Darman SH Kamis, 14 April 2022 sekitar Pukul 06.00 WIB Hj. Dian Puspitaningtyas meninggal dunia. Almarhum dinyatakan oleh tim dokter Rumah sakit Pusat dr. Karyadi meninggal dunia lantaran kondisi kesehatan istri pengacara tersebut selalu menurun, sebelum meninggal dunia almarhum berkeluh kesah atas sakit nya yang tak kunjung sembuh.
Almarhum meninggal dunia diusia 57 tahun, meninggalkan seoarang suami dan satu anak perempuan. Almarhum semasa hidupnya terkenal sederhana dan banyak bergaul sesama teman dan kerabat. Utamanya kedekatan dengan karyawan yang bekerja di perusahaan suami tercintanya. Namun takdir telah menjawabnya, bertepatan pada Hari kamis Kliwon 12 Ramadhan ajalnya telah tiba, semua segala urusan duniawi telah selesai. Kini almarhum telah berpindah kealam kubur karena ajal telah menjemputnya. Almarhum kini telah dimakamkan di Pemakaman umum asal kelahirannya di Madiun Jawa Timur.
Sebelum jenazah di berangkatkan ke tempat peristirahatan terakhir, telah di sholatkan terlebih dahulu di rumah duka Jalan Flamboyan nomer 100 Perum Plamongan Indah Penggaron Pedurungan Kota Semarang. Suami Tercinta H. Herry Darman memintakan permohonan maaf kepada petakziah yang hadir untuk memberikan penghormatan terakhir kepada istrinya yang terlebih dahulu meninggalkan kita semuanya. Mohon Kepada bapak ibu dan saudara saudara kaum muslimin dan muslimat utamanya yang hadir di rumah duka untuk merelakan dan memberikan permohonan maaf atas segala kesalahan yang disengaja maupun tidak yang dilakukan oleh istrinya selama masih hidup. Bilamana terdapat urusan tentang hutang maupun piutang supaya menghubungi ahli waris ataupun langsung kepadanya, jika saudara sekalian mengikhlaskan agar beban yang di bawa akan menjadi ringan dan tidak menjadikan beban diakhirat nanti. Harapannya istri tercintanya yang telah mendahului kita semua meninggal dengan Husnul Khotimah, dan diampuni segala dosanya, dan diterima segala amal baiknya sehingga istrinya menjadi penghuni surganya Allah SWT. Kata Herry Darman saat memberikan kata sambutan sebelum Peti Jenazah dimasukkan ke dalam Mobil Jenazah untuk di bawa Ketempat pemakaman di Madiun Jawa Timur.
Suami tercinta H. Harry Darman yang berprofesi sebagai Pengacara itu, juga berterima kasih kepada sahabat, mitra kerja, saudara, famili maupun para petakziah atas kebaikan nya untuk datang dan memberikan penghormatan terakhir kepada istri nya sangat berterimakasih, semoga kebaikan saudara saudara sekalian, juga mendapatkan pahala yang setimpal dari Allah SWT.
Usai dimintakan doa dan permohonan maaf oleh suami tercintanya, maka petijenazah kemudian dimasukkan ke dalam mobil Jenazah untuk menuju ke tempat pemakaman keluarga asal kelahiran almarhum di madiun Jawa Timur, oleh Rektor Unwahas Semarang secara Kelembagaan melepas Jenazah tersebut untuk dimakamkan diperistirahatan terakhir, selamat jalan Ibu HJ. Dian Puspitaningtyas, Insya Allah enkau menjadi penghuni surganya Allah SWT, Amin. ( Laporan Wartawan H_Edy Rahmad89 ).