Suaracaraka.com, Semarang Jawa Tengah – Warga Jalan Kauman Barat V, Kelurahan Palebon, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah, mengaku curiga dengan aktivitas setiap malam rumah Nomor V10.
Ketua RW setempat Susilo mengatakan, dua orang yang ditangkap merupakan warga baru. Keduanya baru tinggal selama 1 minggu di rumah tersebut.
“Untuk pelaku pembuat narkotika adalah warga baru dan baru seminggu. Tapi mereka belum ada laporan ke RT maupun RW. Awalnya rumah itu dijual tapi sekarang dikontrakkan,” ujar Susilo kepada wartawan.
Susilo menyebut, 2 penghuni rumah itu dikenal sebagai pribadi yang misterius. Mereka tak pernah berbincang atau berkumpul dengan warga.
Kecurigaan warga terjawab, setelah polisi menggerebek rumah tersebut. “Warga selama ini taunya rumah kosong. Tapi sepekan ini ada suara bising, diduga mesin dari dalam rumah, warga malah ngira suara hantu,” kata Susilo, ketua RW setempat.
Susilo menambahkan, selama ini warga tidak pernah kenal penghuni rumah maupun aktivitas yang dilakukan.
“Pernah ada ojek online kirim makanan, tapi waktu mau disapa sudah masuk duluan,” tuturnya.
Rumah itu diketahui milik seseorang bernama Kemal. Namun sudah lama dikontrakan, berganti ganti penghuni.
Kamis malam (1/6), tim gabungan Direktorat Narkoba Bareskrim Polri dan Polda Jawa Tengah, menggrebek rumah tersebut. Diduga rumah itu dijadikan tempat produksi Narkoba jenis ekstasi. (Tim Liputan Suaracaraka.com)